Rapat Kerja Pokdarwis Kahayya Hills, dan Penyerahan Bantuan Kepada Pemilik Homestay
![]() |
Rapat Kerja Pokdarwis Kahayya Hills |
KAHAYYA- Pokdarwis (Kelompok Sadar Wisata) Kahayya Hills Desa Kahayya Kecamatan Kindang Kabupaten Bulukumba, melaksanakan Rapat Kerja (Raker) masa kepengurusan 2021-2023 di aula Kantor Desa Kahayya (07/02/2021). Rapat tersebut dihadiri oleh sekitar 20 orang anggota Pokdarwis Kahayya Hills, turut hadir pula Pemerintah Desa Kahayya, Dinas Pariwisata Kabupaten Bulukumba, dan DPC MASATA Bulukumba.
Pada pembukaan acara tersebut, Kepala Bidang Pemberdayaan Masyarakat dari Dinas Pariwisata Kabupaten Bulukumba mengatakan, "semoga program kerja yang diusulkan perdivisi dari anggota Pokdarwis Kahayya Hills, terukur dan betul-betul bisa dikerjakan oleh para Anggota Pokdarwis Kahayya Hills."
Dalam rapat tersebut setiap ketua Divisi dari Pokdarwis Kahayya Hills memaparkan program kerja yang akan dilaksanakan selama masa kepengurusan. Para Anggota Pokdarwis Kahayya Hills sangat antusias dalam rapat tersebut mengingat Pokdarwis merupakan ujung tombak untuk kemajuan Desa Wisata.
Selain itu Kepala Desa Kahayya, Abdul Rahman memberikan beberapa masukan dan usulan untuk dimasukkan dalam Program Kerja Pokdarwis Kahayya Hills diantaranya mengadakan pelatihan Bahasa Inggris untuk seluruh anggota Pokdarwis mengingat Bahasa Inggris adalah Bahasa Internasional yang sangat penting bagi Desa Wisata.
![]() |
Penyerahan bantuan secara simbolis kepada pemilik homestay oleh Dinas Pariwisata Kabupaten Bulukumba |
Setelah rapat tersebut selesai, dilanjutkan dengan pemberian bantuan berupa peralatan kebersihan dan perlengkapan untuk tempat tidur kepada pemilik homestay oleh Dinas Pariwisata Kabupaten Bulukumba.
Tags : Berita Pokdarwis Program Wisata

Desa Kahayya
Desa Berkembang
Selamat datang di Desa Kahayya. Partisipasi Anda akan membantu kami melaksanakan tugas dan pelayanan secara maksimal dan baik
- Desa Kahayya
- Desa Berkembang
- Desa Kahayya, Bulukumba
- dkahayya@gmail.com
- +62 852 5554 9067